Kabupaten Lamongan kembali menerima prestasi yang membanggakan, sebagai Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Terbaik I Kategori Gold di Tingkat Provinsi Jawa Timur. Wakil Bupati Lamongan, Dirham Akbar Aksara, yang turut hadir mewakili Pemerintah Kabupaten Lamongan menerima secara langsung Penghargaan dari Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, dalam Apel Bulan K3 Nasional Tahun 2026, di Stadion Tri Dharma Petrokimia Gresik, Rabu (14/01).

Pada kesempatan ini, Gubernur Khofifah menekankan komitmennya terhadap ekosistem K3, sebagai fondasi utama dalam pembangunan nasional yang berkelanjutan. Oleh karena itu, perlu adanya kolaborasi aktif dari setiap stakeholder hingga media yang berperan sebagai penggerak literasi dan kesadaran publik, bahwa K3 bukan sekadar pemenuhan kewajiban administratif semata, melainkan sebagai bagan integral dari sebuah sistem manajemen.
"Upaya dalam membangun ekosistem K3, bermakna membangun keterhubungan yang utuh di setiap elemen termasuk media hingga para pekerja. Mari kita tingkatkan kolaborasi guna mencegah kecelakaan kerja. Aspek ini adalah kunci utama dari terwujudnya sistem K3 sesuai dengan yang diharapkan," tutur Gubernur Khofifah.

Sebagai wujud nyata dalam optimalisasi penerapan K3, sebanyak 33 perusahan di Lamongan turut meraih 64 penghargaan di antaranya, 31 perusahaan menerima penghargaan Zero Accident, 15 perusahaan dalam Penanggulangan HIV/AIDS, dan 18 perusahaan dalam Program Pencegahan dan Penanggulangan Tuberkulosis. Dengan diterimanya penghargaan tersebut, diharapkan Lamongan dapat terus mempertahankan serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya penerapan K3 yang profesional, andal, dan kolaboratif, sehingga menciptakan lingkungan kerja yang aman dan sejahtera.
Sumber: @prokopimkab.lamongan