KECAMATAN MANTUP

Pak YES Apresiasi International Day, Kenalkan Budaya Dunia ke Anak Lamongan

informasi
Sabtu, 20 Desember 2025
22x dilihat
Foto: Pak YES Apresiasi International Day, Kenalkan Budaya Dunia ke Anak Lamongan

Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengapresiasi pelaksanaan International Day yang diselenggarakan Sekolah Alam Citra Insani Lamongan, Sabtu (20/12). Kegiatan yang menampilkan ragam budaya dari 17 negara tersebut dinilai memberi pengalaman belajar bagi anak-anak untuk mengenal dunia internasional serta memperluas wawasan global sejak dini.



"Tentu ini menjadi inspirasi bagi kita. Anak-anak senang, bisa berkeliling dunia dalam satu hari, gratis lagi," ucap Pak YES.


Bupati YES berharap acara serupa bisa lebih banyak digelar di Lamongan. Menurut beliau, mengenalkan anak-anak dunia internasional sejak dini mampu memacu motivasi untuk berprestasi.


"Belajar mengenal budaya negara lain juga dapat meningkatkan kesadaran akan keberagaman. Anak-anak akan memiliki jiwa toleransi yang tinggi karena sudah mendapatkan paparan lintas budaya," tambah Pak YES.



Sebanyak 17 stand menampilkan keunikan budaya masing-masing negara, mulai dari pakaian tradisional hingga kuliner khas. Tak hanya itu, parade budaya dengan ragam kesenian berbagai belahan dunia juga ditampilkan para siswa. Kegiatan International Day ini diharapkan mampu memperluas wawasan siswa dan membuka cakrawala akan kekayaan budaya dunia.


Sumber: @prokopimkab.lamongan

KECAMATAN MANTUP KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Ayam Alas No. 45, Kecamatan Mantup, Kabupaten Lamongan, Provinsi Jawa Timur, Kode Pos 62283
  • mantup@lamongankab.go.id
  • (0322) 4670299
Logo Branding Lamongan
© 2026 Kecamatan Mantup Kabupaten Lamongan